Kamis, 11 April 2013

Fadhilah Surat Al- Kahfi

 

بِسۡمِ ٱللهِ ٱلرَّحۡمَـٰنِ ٱلرَّحِيمِ

Ane heran kenapa kalau dulu kita sering meringding kalau denger yang namanya malam Jum'at, kebanyakan orang2 beranggapan malam Jum'at itu identik dengan hantu. Padahal sebenernya malam Jum'at itu malam yang paling indah bgt bgt bgt bagi kita umat Islam. Banyak hal yang special di malam Jum'at dan hari Jum'at.
Salah satunya membaca Surat Al- Kahfi. Kalau ente2 belum tau apa keutamaannya pasti ente2 pada males baca Al Quran. Nah coba deh ente baca apa keutamaan baca Surat Al- Kahfi dihari Jum'at.. 
 


  • Dari Abu Sa'id al-Khudri Radhiyallahu 'Anhu, dari Nabi Shallallahu 'Alaihi Wasallam bersabda:

مَنْ قَرَأَ سُوْرَةَ الْكَهْفِ فِي يَوْمِ الْجُمْعَةِ أَضَآءَ لَهُ مِنَ النُّوْرِ مَا بَيْنَ الْجُمْعَتَيْنِ

"Barangsiapa membaca surat Al-Kahfi di hari Jum’at, maka akan dipancarkan cahaya untuknya di antara dua Jum'at." (HR. Al-Hakim: 2/368 dan Al-Baihaqi: 3/249.|| Ibnul Hajar mengomentari hadits ini dalam Takhrij al-Adzkar, “Hadits hasan.” Beliau menyatakan bahwa hadits ini adalah hadits paling kuat tentang anjuran membaca surat Al-Kahfi. Syaikh Al-Albani menshahihkannya dalam Shahih al-Jami’, no. 6470)


  • Dari Ibnu Umar Radhiyallahu 'Anhuma, berkata: Rasulullah Shallallahu 'Alaihi Wasallam bersabda,

مَنْ قَرَأَ سُوْرَةَ الْكَهْفِ فِي يَوْمِ الْجُمْعَةِ سَطَعَ لَهُ نُوْرٌ مِنْ تَحْتِ قَدَمِهِ إِلَى عَنَانِ السَّمَاءَ يُضِيْءُ لَهُ يَوْمَ الْقِيَامَةِ وَغُفِرَ لَهُ مَا بَيْنَ الْجُمْعَتَيْنِ

"Siapa yang membaca surat Al-Kahfi pada hari Jum’at, maka akan memancar cahaya dari bawah kakinya sampai ke langit, akan meneranginya kelak pada hari kiamat, dan diampuni dosanya antara dua Jum'at.


  • Balasan kedua bagi orang yang membaca surat Al-Kahfi pada hari Jum’at berupa ampunan dosa antara dua Jum’at. Dan boleh jadi inilah maksud dari disinari di antara dua Jum’at. Karena nurr (cahaya) ketaatan akan menghapuskan kegelapan maksiat, seperti firman Allah Ta’ala:

إن الحسنات يُذْهِبْن السيئات

"Sesungguhnya perbuatan-perbuatan yang baik itu menghapuskan (dosa) perbuatan-perbuatan yang buruk. (QS. Huud: 114)



Kapan Dibacanya?

Disyariatkan membaca surat Al-Kahfi pada sejak terbenamnya matahari pada hari Kamis sore sampai terbenamnya matahari pada hari Jum’at.

Nah sekarang udah ente2 udah pada tau kan kalau malam Jum'at itu malam yang special bagi kita umat Muslim, jangan mau di begoin ama orang2. Jangan lupa Al- Kahfi nya di baca kl bisa baca juga terjemahanya biar tau apa maksudnya.. :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar